Penerapan Proses HOTS Menuju Kelas Saling Belajar Menggunakan Mix Model Pembelajaran Penanaman Konsep IPA di SD

Authors

  • Achmad Fanani Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  • Laily Safarina Fadliyah Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  • Ainun Mursyidah Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  • Dini Adila Rahmah Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Keywords:

HOTS, Penanaman Konsep, Strategi

Abstract

Penelitian payung ini menekankan pentingnya kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswa, seperti pemecahan masalah, eksperimen, dan pemikiran kritis, dalam penanaman konsep pada pembelajaran IPA. Metode yang digunakan adalah penelitian kuantitatif deskriptif dengan tujuan untuk mengevaluasi penerapan strategi penanaman konsep dalam mengembangkan HOTS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan HOTS pada pembelajaran IPA dapat dilakukan melalui beberapa pendekatan efektif, yaitu penerapan model experiential learning, penerapan konsep IPA dalam berpikir kritis, dan penerapan metode outdoor learning. Ketiga pendekatan ini terbukti sebagai strategi pembelajaran yang sukses dalam mengintegrasikan teori dengan praktik, membantu siswa memahami konsep IPA secara mendalam dan meningkatkan kemampuan HOTS mereka. Pendekatan ini tidak hanya memperkuat pemahaman siswa, tetapi juga mendorong keterampilan berpikir kritis dan kreatif yang esensial untuk pembelajaran yang efektif.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2026-01-19

How to Cite

Achmad Fanani, Laily Safarina Fadliyah, Ainun Mursyidah, & Dini Adila Rahmah. (2026). Penerapan Proses HOTS Menuju Kelas Saling Belajar Menggunakan Mix Model Pembelajaran Penanaman Konsep IPA di SD. Maximal Journal : Jurnal Ilmiah Bidang Sosial, Ekonomi, Budaya Dan Pendidikan, 3(3), 84–98. Retrieved from https://malaqbipublisher.com/index.php/MAKSI/article/view/912

Issue

Section

Article